downest

Ajari Aku Tentang Pergi

Bagaimana Caranya Pergi Kelak pada suatu hari, kamu akan diajari bagaimana caranya pergi. Kan kamu temui jalan baru, jalan yang...



Bagaimana Caranya Pergi

Kelak pada suatu hari, kamu akan diajari bagaimana caranya pergi.
Kan kamu temui jalan baru, jalan yang belum pernah kamu lewati sebelumnya.
Dimana disana kamu akan menemui orang-orang baru, melihat warna baru.
Bercerita tentang hal baik dengan orang baru.
Berbincang tentang susahnya mencari air bersih disaat musim kemarau melanda akhir-akhir ini. meminum ngopi bersama para kuli bangunan yang tengah beristirahat di warung dekat lapangan bola.
Lalu kemudian sekumpulan yang katanya anak nakal berandalan menghampiri mengajakmu bermain bola sampai warna merah jambu senja menyapa menemani lelahmu bermain. Merebahkan tubuh dilapangan sambil menatap langit itu sampai tidak pernah bosannya.
Yang pada akhirnya kau terlatih mencari jalan-jalan baru, sehingga kelak jika memang benar ia pergi meninggalkanmu demi seseorang yang kamu kenal itu
maka kau tak perlu lagi merasakan cinta sendirian. Sebab kau mengerti bagaimana cinta yang sesunguhnya hadir disekelilingmu.

Related

Story 6472450444378875723

Posting Komentar

emo-but-icon

item